Desain Spanduk Banner MMT Idhul Fitri 2023 1444H

Idhul Fitri 144H sebentar lagi, semoga kita semua dapat berjumpa di hari raya Idhul Fitri 2023 atau 1444H ini. Setelah sebulan berpuasa di bulan Ramadhan tentunya hari Raya Idhul Fitri menjadi hari raya yang spesial bagi kita semua. Salah satu cara mengungkapkan suka cita ini adalah menggunakan Spanduk MMT yang merupakan sebuah karya desain grafis dan akan saya bahas dalam postingan ini.

Desain Spanduk MMT Idhul Fitri 2023 1444H

Postingan ini memuat sebuah karya desain grafis saya dengan judul Desain Spanduk MMT Idhul Fitri tahun 2023 atau 1444 Hijriyah. Desain ini saya buat menggunakan software CorelDraw 2021 yang telah saya gunakan dalam berbagai desain MMT yang lainnya juga.

Saya juga telah membuat sebuah desain spanduk mmt ramadhan 2023 monggo buat yang tertarik silahkan cek di postingan Desain MMT Ramadhan 1444 H / 2023 M

Jika anda menginginkan software corelDraw yang saya gunakan silahkan Download CorelDraw 2021 di blog ini. Atau jika anda mau menggunakan desain ini dan tidak mau repot untuk mengeditnya silahkan hubungi kontak saya.

Membuat Desain Spanduk MMT Idul Fitri 2023

Desain spanduk mmt idhul fitri

Pembuatan desain spanduk mmt idhul fitri ini, saya melakukan beberapa hal. Mulai dari seting ukuran, juga menyiapkan beberapa gambar, dan juga menyiapkan font yang akan saya gunakan untuk desain MMT ini.

Ukuran Desain Spanduk MMT

Dalam membuat sebuah desain mmt hal pertama yang harus kita lakukan adalah menyeting ukuran. Berapa ukuran yang akan kita buat harus diseting terlebih dahulu sesuai ukuran yang akan dicetak. Jika ukuran tidak diseting nantinya dapat mempengaruhi gambar desain. Misalnya ketika tidak diset dari awal kemudian ukuran dalam percetakan berbeda maka akan merubah bentuk desain yang kita buat, karena gambar yang telah kita buat akan menjadi lebih kecil atau lebih lebar.

Dalam desain kali ini saya menggunakan ukuran 300 cm x 75 cm. Sehingga dari awal saya sudah seting lembar kerja yang saya gunakan di corelDraw sesuai dengan ukuran yang sebenarnya.

Aset Gambar

Aset gambar background

Saya menggunakan beberapa gambar tambahan sebagai komponen dalam background spanduk MMT ini. Yang pertama saya menggunakan gambar ketupat, kemudian gambar pola islami, dan gambar masjid. Selain itu saya juga menggunakan shape melengkung yang saya gambar menggunakan corelDraw.

Font Tulisan

Font tulisan dalam spanduk MMT Idul Fitri ini saya menggunakan beberapa font :

  1. Font Georgia
  2. Font Rage Italic
  3. Font Arial

Desain Background Spanduk MMT Idul Fitri

Saya telah membuat beberapa desain background yang bisa digunakan untuk spanduk MMT Idhul Fitri dengan Aset gambar tersebut di atas dan juga menggunakan Tools di CorelDraw. Beberapa tools yang saya gunakan seperti pen tool, rectangle tool, transparancy tool, shadow tool, dan juga Interractive Fill Tool.

Berikut ini adalah empat gambar background sederhana yang telah saya buat

Desain background 1 dan 2
Desain background 3 dan 4

Download Background Spanduk MMT Idul Fitri

Untuk mempermudah anda jika ingin menggunakan background yang telah saya buat tersebut saya telah menyediakan link untuk di download melalui google drive. File yang saya bagikan ini merupakan file pdf yang bisa diedit kembali. Silahkan download melalui tombol di bawah ini.

Penutup

Terima kasih telah membaca tulisan ini. Jika berkenan silahkan tinggalkan komentar dan juga share ke media sosial anda. Sampai jumpa lagi dipostingan selanjutnya di blog Herwanto ini.